MENITIPKAN ANJING KESAYANGAN SELAMA MUDIK
Bagaimana persiapan anda menjelang liburan panjang lebaran ini? Mempersiapkan kebutuhan lebaran tentunya perlu sebuah perencanaan yang matang. Khususnya yang mau berencana mudik, maka segala perlengkapan barang-barang kebutuhan selama di kampung harus anda siapkan dan rencanakan matang-matang. Jangan sampai setelah tiba di tempat tujuan, anda kesulitan untuk mencari-cari kebutuhan tersebut.
Setelah semua kebutuhan yang akan dibawa mudik sudah lengkap, selanjutnya sebelum meninggalkan Jakarta, pastikan keamanan rumah dan harta anda dalam kondisi aman agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan selama anda ada di kampung halaman. Hal yang dapat anda lakukan tentunya adalah menitipkan rumah kepada orang yang dapat dipercaya. Jika ada anggota keluarga yang tinggal dirumah, tentunya tidak akan begitu merepotkan. Namun, apabila tidak ada anggota keluarga, carilah orang terdekat yang dapat dipercaya. Misalnya: menitipkan kepada tetangga rumah terdekat dan keamanan lingkungan setempat maupun pengurus RT. Baiknya, segala barang-barang berharga anda disimpan ditempat yang rapat terkunci dan aman.
Setelah, perlengkapan mudik, keamanan rumah dan barang berharga anda telah terencana dengan baik dan aman. Selanjutnya, bagi anda yang mempunyai hewan peliharaan seperti anjing, kucing maupun peliharaan lainnya, tentunya juga bingung mau dikemanakan hewan kesayangan tersebut. Mau dibawa serta mudik tentunya bukan hal yang tidak mudah (sangat merepotkan). Kalau ditinggal di rumah, bisa-bisa hewan kesayangan anda tidak akan bernyawa lagi karena tidak ada yang merawat dan memberinya makan. Lalu, bagaimana cara mengatasi masalah tersebut tanpa ada rasa khawatir? Hewan kesayangan anda bisa dititipkan di tempat-tempat yang menyediakan jasa layanan penitipan hewan. Jasa penitipan hewan tersebut telah banyak tersebar di Jakarta, seperti petshop, klinik hewan, rumah sakit hewan dan Pondok Pengayom Satwa. Masing-masing tempat jasa layanan tersebut mempunyai tarif yang berbeda-beda.
Pondok Pengayom Satwa (PPS), adalah organisasi non profit yang berdiri pada tahun 1987 atas prakarsa Ibu Soeprapti Soeprapto (istri Gubernur DKI Jakarta pada saat itu). Saat ini, PPS ada dibawah naungan dan pengelolaan Himpunan Penyayang Binatang. Selain jasa penitipan, PPS juga melalukan program adopsi, penyerahan, klinik dan rawat inap, mandi sehat, angkut satwa serta kremasi dan kuburan. Hewan-hewan yang dilayani di sana adalah anjing dan kucing.
Langkah yang harus anda lakukan untuk menitipkan hewan kesayangan anda di PPS adalah:
- Menghubungi bagian Keswan PPS untuk mendapat informasi lengkap mengenai penitipan anjing/ kucing di PPS (mengenai makanan harian satwa, kandang dan lain-lain).
- Anjing/ kucing yang dititipkan harus dalam keadaan sehat, bebas kutu, tidak bunting/ menyusui, telah divaksinisasi lengkap dan menunjukkan sertifikat vaksin asli yang masih berlaku.
- Membayar uang jaminan titipan yang akan dikembalikan saat hewan kesayangan anda diambil, sebesar Rp 410.000,- untuk anjing dan Rp. 325.000,- untuk kucing.
- Biaya penitipan harian dibayar dimuka, sebesar: kurang dari 5 kg Rp. 30.000, 5 kg - 15 kg Rp. 36.000, 15 kg - 25 kg Rp. 42.000, 25 kg - 35 kg Rp. 48.000, 35 kg - 45 kg Rp. 54.000, 45 kg - 55 kg Rp. 60.000, lebih dari 55 kg Rp. 66.000 dan kucing sebesar Rp. 30.000,-
Apabila anda ingin informasi lebih lanjut, dapat datang langsung ke pondok pengayom satwa di Alamat PPS: Jl. Harsono RM No. 10 Ragunan Jakarta 12550
Telp. 021 7804993, 7819617, Fax 021 7804993
dengan jam kerja: Senin s/d Jum'at : Pk 09.00 - Pk 16.00
Sabtu : Pk. 09.00 - Pk 15.00
Minggu/ Libur : Pk. 10.00 - Pk 15.00
istirahat siang Pk. 12.00 - Pk. 13.00
(Tim liputan anjing lucu)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar